Sunday, June 10, 2012

Red Velvet Cake

Akhirnya salah satu obsesi ku untuk menaklukan si RVC ini terlaksana hhehe ini termasuk salah satu resep dari banyak resep yang pengen banget kucoba. Kebetulan dapet orderan dari adikku lia dan temennya jadi kan bisa sekalian eksekusi heheh. Mereka minta yang simple aja buat dikonsumsi sendiri, hasil decornya setelah postingan ini yah J

Saya pake resepnya mba Ria (ijin copas yah mba) yang sudah terkenal sejagat internet dan menurut rekomendasi yang telah mencoba cake ini, cakenya lembut  dan testimony yang nyobain juga pada bilang enyakk and lembut banget. 
Terkait dengan nama cakenya yang red alias merah, ini biarpun dari coklat tapi warna cakenya bisa merah loh - begitu yang kita bisa liat hasil cake resep amriknya -, tetappiiiii karena aku Cuma pakai 1 SDM pewarna jadi nya warnanya kurang merah heheh tapi ngga papa deh serem juga kalo kebanyakan pewarna.

RED VELVET CAKE (kue nya Oprah)
By Riachocoloveid modif by Metta Dewi modif by Silvia


Bahan A :
3 1/2 cup = 385 gram, terigu protein sedang (all purpose)
1/2 cup = 55 gram, coklat bubuk
1 1/2 sdt garam ---- >silvi : cuma pake ½ sdt (takut keasinan :D )

Bahan B :
2 cup = 473 cc, minyak goreng
---- > 378 gr
2 1/4 cup = 506 gram, gula pasir/gula halus
(kalau ga suka manis bisa dibuat 2 cup saja) ---- > 415gr ----- > silvi : tapi karna aku pakai gula halus jadi kubuat 450gr
3 btr telur
1 1/2 sdt vanili bubuk
pewarna merah secukupnya
---- > skip

Bahan C :
2 bh
Bit (± 300 gr)
200 cc air

Dikarenakan tidak pakai bit maka diubah menjadi ;

100 ml Susu

2 sdm Pewarna makanan ---- > silvi :aku Cuma pakai 1sdm merk Koepoe2, warna merah cabe


Bahan D : (substitusi buttermilk)
1 1/4 cup = 295 cc, susu UHT plain hangat
2 sdm air lemon atau jeruk nipis

Aduk rata, campuran akan menggumpal, biarkan sampai suhu ruang

Bahan E :
2 sdt soda kue
2 1/2 sdt air lemon/jeruk nipis

Ini dibuat dadakan setelah bahan A-D tercampur rata

ukuran adonan mentah nya kalo mau hasilnya mumbul



Cara membuat cake nya :
1. Blender potongan bit dengan air (bahan C) lalu masak dengan api kecil hingga air susut setengahnya. Saring dan ukur 100 cc. Sisihkan dan biarkan dingin.
2. Campur susu dan air lemon (bahan D), aduk rata dan sisihkan. Bentuk akhir akan mengental seperti yoghurt. Ini yang namanya BUTTERMILK.
3. Panaskan oven dan siapkan 3 loyang bundar dengan diameter 24 cm, alasi dengan kertas roti dan olesi dengan margarin.
4. Campur semua bahan A lalu ayak.
5. Campur lalu kocok gula halus dan minyak sampai rata. Masukkan telur satu per satu (with low speed), kocok hingga rata.
Tambahkan juice bit, pewarna dan vanilli lalu aduk rata.
>> Kalau pada step ini yang dipakai gula pasir, gunakan chopper (bukan mixer). Caranya, masukkan gula ke dalam chopper lalu tambahkan sedikit minyak dan giling hingga halus. Lalu satukan dengan sisa minyak. Mixer hingga rata.
6. Masukkan campuran terigu ke dalam adonan, mixer (dengan low speed) hingga tercampur rata.
7. Tambahkan buttermilk, aduk rata dengan spatula.
8. Campur bahan E (dibuat dadakan aja ya) lalu masukkan ke dalam adonan, aduk rata.
9. Tuang adonan ke dalam 3 loyang lalu panggang sampai matang.

 


ngga terlalu merah hasilnya :)

No comments:

Post a Comment

Lovely Mas

Daisypath - Personal pictureDaisypath Happy Birthday tickers

Lovely Dede

Lilypie - Personal pictureLilypie Second Birthday tickers
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...